Pewarta-se.com Pesisir Barat
Disela Apel Mingguan, Bupati Dr. Drs.Agus Istiqlal, SH., MH menyerahkan Piagam Penghargaan dalam rangka Ulang Tahun Ke-13 tenaga kesejahteraan sosial kecamatan(TKSK) yang dilaksanakan di halaman Kantor Pemda Kabupaten Pesisir Barat, yang mana disaat upacara tersebut Bupati bertindak langsung sebagai Pembina Apel, dan Kadis Sosial Agus Triyadi, S.IP.,M.M sebagai Pemimpin Apel serta diikuti Peserta Apel yang terdiri dari masing-masing OPD Kabupaten Pesisir Barat.
Senin (10/10/2022).
Hadir juga yang mengikuti Apel Mingguan, Plt. Sekda Kab. Pesisir Barat, Staf Ahli Bupati, Asisten, Pejabat Tinggi Pratama, Pejabat Administrator dan Pengawas, serta para ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat.
Dalam amanat Pembina Apel Bupati Pesisir Barat Dr.Drs.Agus Istiqlal, S.H.,M.H menyampaikan, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Ke-13 pada tanggal 9 oktober maka pada kesempatan Apel mingguan hari ini kita mengundang para TKSK untuk hadir bersama kita. TKSK adalah seseorang yang diberi tugas, fungsi, dan kewenangan oleh Kementerian Sosial untuk membantu penyelenggaraan Kesejahteraan Sosial di tingkat Kecamatan.
TKSK juga merupakan penyambung tangan Pemerintah dalam membantu menyinergikan program pembangunan, terutama dalam upaya pengentasan kemisikinan di Daerah.
Bupati Pesisir Barat selaku Pembina Apel juga mengucapkan terimakasih kepada Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan atas dedikasi dan kontribusinya dalam melakukan pendampingan dan pelayanan yang tulus tanpa pamrih kepada masyarakat Kabupaten Pesisir Barat.
Untuk itu, Bupati juga berharap TKSK harus senantiasa berinovasi dan mengembangkan berbagai alternatif baru dalam upaya mengoptimalkan pelayanan, demi mewujudkan kesejahteraan sosial bagi penduduk miskin dan rentan miskin di Kabupaten Pesisir Barat yang kita cintai ini, pungkasnya
Di penghujung kegiatan lalu dilanjutkan dengan Penyerahan Penghargaan oleh Bupati Pesisir Barat Kepada Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK), dan diakhiri dengan sesi Foto bersama(Red-Sholihan Nur)